Download Driver Acer Windows Xp, Windows 7 dan Vista Lengkap – Dalam menginstall ulang ataupun upgrade operating system windows baik itu windows XP, Windows 7 maupun windows vista maka hal yang harus diperhatikan adalah apakah kita sudah mempunyai backup driver dari laptop/netbook tersebut. Mengapa? karena driver windows XP sebagian besar tidak bisa digunakan untuk driver windows 7 walaupun sama hardwarenya. Oleh sebab itu sangat penting kita mendownload driver sesuai dengan jenis laptop/notebook maupun netbook kita serta disesuaikan dengan sistem operasi windows yang kita gunakan.
Tips cara setting kali ini bukanlah berbagi link download driver acer lengkap, tetapi tips bagaimana cara kita mendownload driver acer di situs resmi acer.co.id sehingga bisa dijadikan pelajaran ataupun patokan jika menghadapi masalah install ulang.
- Ketahui jenis laptop yang anda pakai (disini dicontohkan mencari driver notebook acer aspire 4520)
- Cari driver sesuai jenis laptop/netbook yang dipakai di situs resmi acer http://www.acer.co.id/ac/en/ID/content/drivers
- Nah pada kotak pilihan Select Product Family pilih Notebook.
- Kemudian pilih Product Line laptop Anda, pilih Aspire.
- Pilih Product Model laptop Anda. Klik Aspire 4520,
- Klik Sistem operasi dan bit windows yang anda pakai
- Jika semua telah selesai maka kita bisa mendownload driver lewat link yang diberikan (bertanda panah kebawah) oleh support center acer.
Demikian tips bagaimana cara mendownload semua jenis driver acer windows anda di situs resmi acer yang tentunya lebih dipercaya. Dengan tips ini kita bisa mendownload ethernet control, sound driver, vga driver, webcam driver dll sesuai yang kita inginkan.