Berikut tips Printer Canon MX328 terhadap error 5200 :
- Hidupkan printer seperti biasanya, dan printer terlihat seperti dalam keadaan normal. Namun jika melakukan proses pencetakan maka akan terlihat error 5200 pada layar printer tersebut.
- Jika ini terjadi matikan printer tersebut dengan menekan tombol on/off, tunggu sejenak sampai printer mati? lalu hidupkan kembali.
- Buka tutup/cover printer, cartridge akan ketengah.
- Matikan printer dengan cara mencabut kabel printer (bukan dengan tombol on/off).
- Sampai disini buka tutup/cover cartridge dan cabut/lepas kedua cartridge tersebut (hitam dan warna).
- Biarkan tutup/cover cartridge dalam posisi masih terbuka.
- Lalu pasang kembali kabel printer dan hidupkan printer dengan menekan tombol on/off.
- Head akan begeser dan menabrak kekiri dan kekanan karena tutupnya masih terbuka, namun akan berhenti ditengah.
- Pasang kembali semua cartridge dengan sempurna, tutup semua cover ( cover cartridge dan cover printer ).
- Tunggu sejenak, matikan printer lalu hidupkan kembali dengan tombol on/off.
- Selesai, Printer anda akan normal kembali.
Bagaimana, semoga sukses! Demikian sedikit tips bagaimana mengatasi error 5200 pada printer canon MX328.