Headlines News :
Home » , » Ini Trik Bebas Sakit Saat Musim Hujan

Ini Trik Bebas Sakit Saat Musim Hujan

Cyber4rt | 18 January 2015 | 2:21 AM

Ini Trik Bebas Sakit Saat Musim Hujan
Meski hujan kerap turun, tiket liburan yang terlanjur dipesan takkan dibuang begitu saja. Hadapi saja hujan ini. Karena seperti yang Cyber4rt kutip dari detikTravel, Sabtu (17/1/2015) punya 5 trik agar bisa bebas sakit saat liburan di musim hujan ini.

1. Bawa Jaket Anti Air

Tak cukup hanya payung, tapi Anda juga harus membawa jaket anti air. Kadang, hujan disertai dengan angin. Jadi meski sudah menggunakan payung, tetap saja badan terkena air hujan karena hembusan angin.

Salah satu cara melindungi tubuh dari air hujan adalah dengan menggunakan jaket anti air. Tak perlu yang tebal karena biasanya jaket anti air malah tipis dan mudah dibawa.

2. Gunakan Pakaian Tipis

Pakaian tipis juga berguna di saat musim hujan. Karena, pakaian ini lebih cepat kering dibanding pakaian tebal seperti wool atau jeans. Pakaian tebal yang terkena air akan lama kering. Semakin lama keringnya, semakin besar potensi Anda jatuh sakit karena kedinginan atau masuk angin. Jadi, jangan lupa bawa pakaian tipis ya. Nah, lindungi tubuh yang sedang memakai pakaian tipis ini dengan menggunakan jaket anti air.

3. Segera Mandi Setelah Basah Kuyup

Mandi hujan dan mandi air biasa beda. Maka dari itu, jika sudah terlanjur hujan-hujanan, jangan hanya ganti baju saja. Usahakan untuk mandi dan ganti baju yang hangat.

Mandi hujan tanpa bilas memungkinkan Anda jatuh sakit dibanding yang dibilas dengan mandi yang benar. Jadi setelah sampai hotel atau penginapan setelah basah kuyup, langsung mandi ya!

4. Gunakan Sandal Dan Rajin Cuci Kaki

Sungguh ide yang buruk jika memilih menggunakan sepatu saat musim hujan begini. Lebih baik gunakan sandal yang mudah kering seperti yang terbuat dari karet atau plastik.

Ini membuat kaki Anda lebih cepat kering dibanding menggunakan sepatu yang tertutup. Juga, rajin-rajinlah cuci kaki jika terkena hujan dan becek. Karena kaki yang kotor berpotensi terkena jamur atau infeksi.

5. Konsumsi Jahe

Jahe bisa dengan cepat menghangatkan badan. Jadi jika kebetulan berhenti di kafe atau tempat makan, usahakan untuk memesan teh jahe atau minuman jahe.

Badan yang dingin bisa dengan mudah dihangatkan dari dalam dari jahe yang Anda konsumsi. Dengan begini, kemungkinan jatuh sakit bisa lebih kecil dibanding yang tidak mengkonsumsi jahe.
Share this article :
 
█║▌│█│║▌║││█║▌│║▌║█║║▌
Cyber4rt © 2015 | Some Rights Reserved
ABOUTCONTACTDISCLAIMERPRIVACY POLICYSITEMAPTERMS
Powered by Blogger